-->

Cara Membuat Kabinet Dapur Sendiri Paling Mudah

Cara Membuat Kabinet Dapur Sendiri Paling Mudah - Kabinet merupakan salah satu bagian yang biasanya ditempatkan di bagian dinding, salah satu tempat yang biasanya terdapat kabinet ini adalah di area dapur, bahan untuk membuat kabinet dapur ini beraneka ragam, salah satunya adalah kayu, Bahan ini dipilih karena selain mudah dijumpai, juga mudah dibentuk. Bagi anda yang sedang mencari informasi mengenai cara membuat kabinet dapur berikut ini informasinya.

Kali ini kita akan membahas tentang cara membuat kabinet dapur sendiri paling mudah, sebelum memulai tahap pembuatan, terlebih dahulu persiapkan alat dan bahan, berikut ini beberapa diantaranya:

- Kayu
- Gergaji
- Papan Kayu
- Paku
- Palu
- Engsel Jendela
- Alat Ukur

Karena bahan utama dalam pembuatan kabinet dapur ini menggunakan kayu, sebaiknya pilihlah kayu yang mempunyai kualitas terbaik, agar kayu tersebut awet dan tidak mudah lapuk. Engsel tersebut nantinya digunakan untuk memasang daun kabinet, agar dapat dibuka dan ditutup dengan mudah. Jika semua alat dan bahan sudah siap, anda dapat melanjutkan proses berikutnya yaitu pembuatan kabinet, anda dapat mengikuti langkah - langkah pembuatan kabinet dapur berikut ini:

1. Pembuatan Konsep Kabinet Dapur
Yang pertama yang harus dilakukan, yaitu membuat konsep, anda dapat melihat kondisi langsung lokasi pemasangan kabinet dapur tersebut nantinya, sehingga kita dapat mudah menentukan ukuran serta model apa yang cocok. Untuk pembuatan konsep ini anda dapat menggambarnya di kertas atau media lainnya, lengkapi gambar tersebut dengan ukuran. Agar nantinya mudah untuk melakukan proses selanjutnya seperti pemotongan dan perangkain.

2. Pengukuran Bahan
Jika konsep sudah jadi, pilihlah bahan yang akan digunakan, pastikan kayu tersebut dalam kondisi baik, Agar ketika proses pembuatan tidak rusak serta ketika sudah digunakan akan awet. Gunakan alat ukur untuk melakukan proses pengukuran ini. Pastikan ukuran tersebut sesuai dengan konsep yang sudah dibuat, Agar ketika pemasangan nantinya pas.  

3. Pemotongan Bahan
Jika semua bahan sudah diukur dan ditandai bagian mana saja yang akan dipotong, anda dapat langsung melakukan pemotongan bahan tersebut tepat pada lokasi yang sudah ditentukan, Dalam melakukan pemotongan ini anda dapat menggunakan gergaji, lakukanlah pemotongan secara hati - hati dan teliiti, agar hasil pemotongan bagus.

4. Perangkaian
Langkah selanjutnya yaitu proses perangkaian, dalam proses ini membutuhkan waktu sedikit agak lama, karena dalam proses perangkaian antar bagian harus dapat menempel dengan baik dan kuat, agar ketika kabinet dapur tersebut digunakan tidak mudah rusak. Mulailah perangkaian dari bagian rangka kabinet dulu, karena bagian ini merupakan bagian utama kabinet. Baru apabila rangka kabinet sudah terbentuk, anda dapat memasang papan, maupun engsel dan lain sebagainya.

Baca Juga:

5. Proses Finishing
Tahapan terkahir dalam pembuatan kabinet dapur ini adalah proses finishing, pada tahapan ini anda dapat melakukan pengamplasan kayu tersebut, agar halus. Anda juga dapat mengaplikasikan plitur atau cat agar membuat kabinet dapur tersebut menjadi menarik.


 Cara Membuat Kabinet Dapur Sendiri Paling Mudah
 Cara Membuat Kabinet Dapur Sendiri Paling Mudah
Untuk pembuatan kabinet dapur ini sebenarnya mudah, namun terdapat teknik dan pengetahuan khusus, sebaiknya apabila anda tidak memiliki keahlian  dalam pembuatan kabinet dapur, serahkan kepada ahli yang sudah berpengalam dalam pembuatan kabinet.
Demikian informasi mengenai cara membuat kabinet dapur sendiri paling mudah, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang tips pembuatan kabinet dapur, cara membuat kabinet dari kayu, cara memasang kabinet di dapur.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel