-->

Cara Menambal Tabung Pompa Air yang Bocor dengan Lem Besi

Cara Menambal Tabung Pompa Air yang Bocor dengan Lem Besi - Pompa air merupakan salah satu alata elektronik yang dapat mempermudah kita dalam pengambilan air dari sumur. Dengan menggunakan pompa air ini kita tidak perlu repot lagi untuk mengambil air tersebut, cukup menyalakannya saja, maka air akan mengalir melewati pipa paralon yang sudah dipasang. Jenis pompa ini ada banyak sekali, salah satunya adalah yang menggunkana tabung dan ada juga yang tanpa tabung, Nah jika tabung pompa air anda bocor hal yang perlu anda lakukan adalah melakukan perbaikan.

Kali ini kita akan memberikan beberapa tips bagaimana cara menambal tabung pompa air yang bocor menggunakan lem besi. Namun sebelum masuk ke dalam proses penambalan, siapkan dulu alat dan bahan yang dibutuhkan antara lain sebagai berikut:

- Lem Besi
Anda dapat mendapatkan lem tersebut di toko terdekat, biasanya di bengkel motor juga ada. Karena lem jenis ini juga dapat digunakan untuk menambnal tangki motor yang bocor. Biasanya lem ini mempunyai 2 jenis yaitu kemasan putih dan abu - abu atau hitam.

- Tabung Pompa Air
Agar mempermudah proses penambalan, anda dapat melepas tabung pompa air terlebih dahulu.

- Amplas
Amplas ini nantinya digunakan untuk membersihkan area yang akan dilakukan penambalan, supaya kotoran yang menempel pada area tersebut hilang sehingga lem dapat menempel dengan kuat.

Jika semua alat dan bahan yang dibutuhkan sudah siap, anda dapat langsung memulai proses penambalan, adapun langkah - langkah menambal tabung pompa air yang bocor adalah sebagai berikut:

1. Menentukan Titik Kebocoran
Hal pertama yang harus dilakukan yaitu dengan menentukan titik kebocoran tabung tersebut. Tandai area tersebut agar nantinya kita tidak lupa.

2. Amplas Area Kebocoran
Setelah titik kebocoran sudah ketemu, selanjutynya anda dapat mengamplas area kebocoran tersebut. Hal ini bertujuan untuk membersihkan karat atau kotoran yang menempel agar tidak menggangu proses penambalan.

3. Bersihkan Tabung dari Air
Jika tabung masih terdapat air, maka sebaiknya dikeringkan terlebih dahulu. Karena jika masih banyak tentunya lem tidak dapat melekat dengan sempurna.

4. Aplikasikan Lem Besi Pada Area Kebocoran
Langkah terakhir yaitu dengan mengaplikasikan lem besi pada area kebocoran, pastikan titik kebocoran tersebut dapat tertutupi dengan lem besi. 

5. Diamkang Hingga Lem Kering
Diamkan sejenak hingga lem tersebut kering.

Baca Juga:

Hasil penambalan bagus tidaknya juga berdasarkan jenis lem yang anda gunakan, sebaiknya gunakanlah lem yang berkualitas baik. Selain itu teknik penambalan juga harus benar dan teliti, jangan sampai ada bagian yang kurang, karena hal itu akan membuat hasil penambalan kurang sempurna.

Demikian informasi mengenai cara menambal tabung pompa air yang bocor dengan lem besi, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang tips penambalan tabung pompa yang bocor, cara mencampur lem besi sebelum digunakan, cara merawat pompa air agar awet.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel