-->

Mempebaiki Cat Tembok Kamar Mandi yang Mengelupas

Mempebaiki Cat Tembok Kamar Mandi yang Mengelupas - Kamar mandi merupakan bagian yang terdapat banyak air, apabila kamar mandi anda menggunakan cat maka, cat tersebut lama kelamaan akan mengalamai pengelupasan, karena kondisi di kamar mandi lembab inilah penyebab cat tersebut terkelupas. Lalu jika sudah begini apa yang perlu anda lakukan? Kali ini kita akan membahas bagaimana cara memperbaiki cat tembok kamar mandi yang mengelupas.

Sebelum lanjut ke perbaikan cat tembok, yang perlu anda siapkan adalah beberapa alat serta bahan yang dibutuhkan antara lain:
- Paint Romover
- Sarung Tangan
- Skrape
- Amplas
- Kuas
- Cat Baru
Setelah alat dan bahan sudah siap mari kita lanjut ke memperbaiki cat tembok kamar mandi yang mengelupas.

Mempebaiki Cat Tembok Kamar Mandi yang Mengelupas
Mempebaiki Cat Tembok Kamar Mandi yang Mengelupas

1. Mengelupas Cat Lama
Langkah awal memperbaiki cat tembok kamar mandi yang mengelupas adalah dengan cara mengambil bagian yang terkelupas, hal ini dimaksudkan agar nanti memudahkan proses pengecetan ulang nantinya. Untuk melakukan proses ini anda harus lakukan secara hati - hati, karena jika tidak justru membuat cat yang lainnya ikut terkelupas juga.

2. Mengamplas Cat Lama
Setelah cat sudah dikelupas, selanjutnya adalah mengamplas sisa - sisa tersebut dengan amplas, agar hasilnya halus serta mudah untuk pengecetan ulang nantinya. Pilihlah jenis amplas yang sesuai untuk melakukan proses ini.

3. Siram Tembok dengan Air
Penyiraman ini berfungsi untuk membersihkan sisa - sisa pengamplasan yang masih menempel, setelah tembok dibersihkan dengan air tunggu hingga kering, lalu lakukan proses selanjutnya.
4. Pengaplikasian Cat Dasar
Jika tembok sudah benar - benar kering, selanjtnya adalah pengaplikasian cat dasar. untuk pengecetan cat dasar ini harus dilakukan secara hati - hati serta merata di bagian wilayah perbaikan tadi.

5. Tutupi Lantai dengan Plastik atau Kain Bekas
Untuk menghindari tercipratnya dalam proses pengecetak sebaiknya tututupi bagian lantai dengan  plastik atupun kain bekas, supaya cat tersebut tidak mengenai keramik kita. 

6. Pengecetan dengan Cat yang Baru
Setelah semua sudah siap, langklah terakhir adalah pengecatan ulang, lakukanlah secara hati - hati, gunakan kuas untuk proses pengecatan ini, sesuaikan ukuran kuas dengan kondisi tembok yang ingin di cat. Dengan begitu proses pengecetan akan mudah nantinya.

Dengan mengikuti beberapa cara diatas anda sudah dapat memperbaiki cat tembok kamar mandi yang mengelupas. Demikian informasi mengenai memperbaiki cat tembok kamar mandi yang mengelupas, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang cara mengecat tembok, cara memperbaiki cat kamar mandi.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel