-->

Panduan Lengkap Cara Memasang List Gypsum di Plafon

Panduan Lengkap Cara Memasang List Gypsum di Plafon - Saat ini plafon merupakan suatu hal yang termasuk penting di dalam rumah, karena dnegna adanya plafon ini akan membuat desain interior rumah anda lebih menarik, selain itu dengan membuat plafon atap rumah anda tertunya tidak terlihat dari bawah dan hal ini kan menghindari adanya debu atauy kotoran yang jatuh dari atap.

Banyak sekali model dari plafon ini, masing - masing bentuk tentunya mempunyai tema dan komponen yang berbeda - beda. Salah sau komponen plafon rumah yang sering digunkana yaitu list. List ini biasanya di pasang di sisi pinggi plafon, agar tampilan sisi plafon tersebut tidak terlihat potongannya serta nantinya akan membuatnya lebih rapi.

Jika anda sedang mencari informasi mengenai cara memasang list gypsum berikut ini informasinya, kali ini kita akan tentang tips pemasangan list gypsum di plafon rumah.

1. Mempersiapkan Alat dan Bahan
Langkah pertama sebelum memasang list gypsum ini adalah dengan menyiapkan alat dan bahan yang dibutuhkan. Berikut ini merupakan beberapa alat dan bahan yang dibutuhkan untuk memasang list gypsum:
- List Gypsum
Saat ini banyak sekali tersedia dipasaran model list gypsum ini, dari yang mempunyai motif hingga polos saja juga ada. Dalam memilih model ini sebaiknya disesuaikan dengan tema plafon yang ingin dibuat.
- Gergaji Besi
- Perekat
- Kape

2. Pengukuran
Langkah selanjutnya yaitu dengan melakukan pengukuran pada area yang akan dipasangi plafon tersebut, hal ini diperlukan karena dengan ukuran yang tepat nantinya hasil pemasangan list gypsum juga akan bagus. Adapun alat yang digunakan untuk mengukur list gypsum ini adalah bisa menggunakan alat ukur meteran.

3. Pemotongan
Setelah pengukuran dilakukan, maka selanjutnya anda dapat melakukan pemotongan. Alat yang dapat anda gunakan untuk memotong list gypsum ini bisa berupa gergaji besi. Pastikan area yang anda potong adalah sesuai dengan yang diperlukan.

4. Membuat Perekat
Untuk memasang list gypsum ini membutuhkan perekat agar list tersebut dapat menempel dengan kuat. Adapun perekat list gypsum ini anda dapat membuatnya sendiri, bahan yang digunakan adalah air, bubuk compund, kape dan wadah. Campurkan semu bahan tersebut, aduk hingga merata.

5. Aplikasikan Perekat
Jika perekat sudah jadi, selanjutnya anda dapat mengaplikasikan perekat tersebut pada bagian list gypsum, Untuk mengaplikasiannya anda dapat menggunakan bantuan kape. Pastikan perketa tersebut merata agar nantinya ketika ditempelkan tidak ada bagian yang kurang menempel. 

6. Menempelkan List di Area Plafon
Selanjutnya tempelken list gypsum yang sudah diberikan perekat tadi pada area pemasangan plafon. Pastikan posisnya pas artinya tidak miring dll. 

7. Proses Finishing
Jika list sudah menempel dengan baik, maka selanjutnya anda dapat melakukan proses finishing.Pada proses ini anda dapat merapikan sisa - siaa perketa yang keluar dengan cara meratakannya dengna menggunakan kape.

Baca Juga:

Nah, mudah bukan untuk memasang list gypsum ini. Anda dapat memasangnya sendiri dengan mudah. Namun pemasangan ini membutuhkan teknik dan pengalaman,oleh karena itu apabila anda tidak memilikinya sebaiknya serahkan urusan pemasangan list gypsum, pembuatran plafon dll kepada halinya. Agar hasil yang didapatkan juga maksimal.

Demikian informasi mengenai cara memasang list gypsum di plafon, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang tips pemasangan list gypsum bagi pemula,. cara memasang plafon rumah, tips dan ide pembuatan plafon rumah.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel