-->

Tips Penataan Ruang Tamu untuk Rumah

Tips Penataan Ruang Tamu untuk Rumah - Dalam penataan ruang tamu ada teknik khusus agar ruang tamu anda menjadi nyaman serta terlihat bagus. Ruang tamu merupakan tempat dimana anda menerima tamu, Ruang tamu ini juga merupakan gambaran dari rumah anda, jadi kesan pertama orang saat berkunjung ke rumah anda adalah di ruang tamu ini, dengan penataan yang bagus serta nyaman dapat memberikan kesan yang baik bagi tamu yang sudah berkunjung.

Tips Penataan Ruang Tamu untuk Rumah
Tips Penataan Ruang Tamu untuk Rumah


Dalam penataan ruang tamu ini banyak yang harus dilakukan mulai dari penataan perabotan, cat dinding, serta aspek lainnya, nah kali ini kita akan membahas tentang tips penataan ruang tamu untuk rumah anda. Untuk penataan ruang tamu ini sebaiknya anda sudah menentukan terlebih dahulu konsep yang ingin anda usung dalam ruang tamu anda, memilih konsep modern, klasik, minimalis atau konsep lainnya. Dengan sudah mengetahui konsep yang ingin diusung dalam penataan serta perabotan yang ingin dipakai akan semakin mudah dan terstruktur dengan baik.

Berikut ini beberapa tips penataan ruang tamu untuk rumah anda


- Pemilihan Cat
Pemilihan cat merupakan hal yang perlu anda lakukan untuk penataan ruang tamu supaya menari serta nyaman. dengan menentukan warna cat sesuai konsep yang ingin diusung, maka dapat menambah pas ruang tamu anda. 

- Memakai Hiasan Dinding
Hiasan ini juga tidak kalah penting untuk menghiasi dinding ruang tamu anda, karena dengan adanya hiasan ini konsep yang ingin anda munculkan akan mudah anda dapatkan, Hiasan ini banyak sekali, misalnya Jam di nding, foto, lukisan, kaligrafi serta masih banyak lagi, sesuaikan dengan tema ruang tamu anda

- Memilih Perabotan
Yang namanya ruang tamu pastinya banyak yang tersedia disana, seperti kursi, karpet, almari serta masih banyak lagi, pemilihan perabotan ini juga dapat mendukung tema dari ruang tamu anda, jadi sebelum membeli perbotan sebaiknya tentukan konsep ruangan misalnya dari segi warna dll agar nantin dalam pembelian  warna, motif dll dapat serasi.

Baca Juiga: Contoh Desain Kamar Mandi Dalam

- Perhatikan sirkulasi udara
Sirkulasi ini penting, usahakan ruang tamu anda terbuka agar rasa panas tidak ada di ruang tamu anda, dengan begitu tamu yang datang akan merasa betah dan nyaman saat berkunjung di rumah anda.

- Perhatikan Pencahayaan
Pencahayaan ini juga penting, karena dengan pencahayaan yang cukup anda tidak menyalakan lampu supaya ruang tamu di rumah anda menjadi terang. Pastinya biaya pemakaian listrik dirumah anda akan semakin hemat. 

Ruang tamu merupakan bagian yang juga penting untuk rumah, oleh karena itu penataan yang baik sangat penting, dengan mendekor ruang tamu yang baik akan membuat tamu merasa betah serta sangat berkesan bagi mereka setelah berkunjung ke rumah anda.
Demikian informasi tentang tips penataan ruang tamu untuk rumah, diharapkan dengan adanya informasi ini dapat menambah wawasan anda tentang cara mendekor ruang tamu anda, memilih konsep ruang tamu.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel